Welcome to my blog...blog ini dibuat sekedar untuk mengisi waktu dan Menyalurkan hobby saya yang suka berlama-lama depan komputer.

Rabu, 08 Oktober 2008

@Bursa Malaysia Mengalami Penurunan Relatif Lebih kecil dibanding ASia lain

. Rabu, 08 Oktober 2008



KEPANIKAN BURSA BERBAGAI NEGARA
Sao Paulo,BRASIL:Bursa saham di Sao Paulo, Brasil, dilanda kepanikan setelah indeks iBovespa turun hingga 4,26 persen, Selasa (7-10) waktu setempat. Kepanikan serupa juga terjadi di seluruh dunia, termasuk Bursa Efek Indonesia, yang akhirnya dihentikan sementara.(AFP/MAURICIO LIMA)

LONDON: Bursa saham di seluruh dunia terus anjlok, akibat ketakutan dampak berikutnya dari krisis keuangan global. Pada saat pembukaan pasar saham Eropa tercatat kerugian dramatis. Pemerintah Inggris merencanakan mengambil alih sejumlah bank terpenting, untuk stabilisasi sektor perbankan di negara itu. Menteri keuangan Alistair Darling mengumumkan, pemerintah akan menggunakan uang pajak senilai 50 milyar Pound untuk membeli sebagian saham bank terbesar di Inggris. Selain itu disiapkan anggaran 200 milyar Pound untuk kredit jangka pendek. Sebelumnya kurs saham di Asia juga runtuh. Setelah terjadi panik penjualan saham di bursa Tokyo, index saham Nikkei pada penutupan pasar merosot nilainya 9,4 persen. Juga bursa New York anjlok. Bank Sentral AS mengumumkan akan menurunkan tingkat suku bunga.

JAKARTA: Bursa Efek Indonesia (BEI) menghentikan sementara perdagangan saham karena penurunan indeks yang terlalu besar mencapai 10,38% pada Rabu (8-10). Penghentian sementara (suspend) ini baru pertama kali terjadi terkait penurunan indeks yang tajam.Otoritas bursa saham belum memutuskan apakah perdagangan di BEI akan dibuka atau tidak pada Kamis (9-10). "Kami akan melihat dahulu perkembangan pasar di bursa regional yang hari ini (Rabu, 8-10) juga banyak yang berjatuhan," kata Direktur Utama BEI, Erry Firmansyah di Jakarta, Rabu (8-10).

BEI melakukan suspensi perdagangan pada pukul 11.06 karena indeks harga saham gabungan (IHSG) turun tajam 168,052 poin menjadi 1.451,669 dan indeks LQ45 terkoreksi 38,261 atau 11,86% ke posisi 284,236.Penurunan indeks BEI ini mengikuti bursa global regional yang diakibatkan krisis keuangan AS, apalagi The Fed, bank sentral AS, juga tidak bisa meyakinkan para investor sehingga bursa AS dengan indeks Dow Jones-nya yang melorot 5,11% atau 508,38 poin menjadi 9.447,11.

Anjloknya bursa AS ini langsung diikuti bursa regional dan termasuk Indonesia yang terkoreksi paling dalam sehingga suspensi diberlakukan oleh otoritas bursa.Sementara itu, kebijakan manajemen BEI menghentikan perdagangan saham dinilai merupakan langkah tepat untuk menjaga kepentingan yang lebih besar, terutama terhadap pasar modal maupun industri reksadana.Pengamat pasar modal Edwin Sinaga mengatakan hal ini juga untuk menjaga dana asing yang ditempatkan di pasar Indonesia tidak makin besar keluarnya.

"Indeks yang turun tajam itu terutama diakibatkan krisis keuangan global mendorong managemen BEI segera menghentikan perdagangan saham untuk menjaga indeks tidak turun lebih jauh," kata Edwin di Jakarta.

TOKYO;Kepanikan juga terjadi di Bursa Asia. Kemarin terjadi kepanikan penjualan (panic selling) saham setelah para investor khawatir terhadap krisis finansial global. Bursa-bursa utama Asia tumbang dengan penurunan rata-rata di atas 5%.Bursa Tokyo yang merupakan bursa terbesar di Asia mengalami penurunan terbesar dalam satu hari sebesar 9,38%. Penurunan itu merupakan yang terburuk sejak penurunan sebesar 14,9% pada 20 Oktober 1987. Indikator utama Tokyo Stock Exchange (TSE), indeks Nikkei-225, anjlok 952,58 poin, dan berakhir pada 9.203,32. Bahkan, indeks Nikkei sempat turun hingga 9,81%.

HONGKONG:Hal serupa terjadi di bursa Hong Kong yang ditutup turun 8,2%. Indeks Hang Seng turun 1.372,03 poin menjadi 15.431,73, level terendah selama lebih dari dua tahun."Bursa Hang Seng turun 8,2% setelah kekhawatiran tentang kerapuhan sistem perbankan global menelan investor di kawasan Asia," kata para pedagang seperti dikutip AFP.

SINGAPURA;Adapun bursa Singapura yang biasanya lebih stabil ikut menelan pil pahit, kemarin. Indeks saham Singapura merosot 6,61% mengikuti penurunan dramatis di bursa kawasan. Indeks Straits Times ditutup turun 143,94 poin menjadi 2.033,61. Sementara itu, indeks Kospi di Korea anjlok 5,81% ke level 1.286,69.

MALAYSIA;Di sisi lain, bursa Malaysia mengalami penurunan relatif lebih kecil jika dibanding dengan bursa Asia lain. Indeks harga saham gabungan bursa Kuala Lumpur melemah 27,04 poin (2,7%) menjadi 970,19, dengan level terendah 959,49 poin

0 komentar:

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( =))

Posting Komentar

bagi semua yang sudah membaca,harap memberi komentar apa adanya,demi menambah motivasi agar bisa menampilkan artikel yang lebih bermanfaat lagi...

 
Nama_Blog_Anda is proudly powered by Blogger.com | @CopyRight 2008